Advertisement

Satgas Quick Respon Bentukan Polres Kendal Siap Hadapi Lonjakan Pemudik Idul Fitri 1446 H

JATENG MEMANGGIL- Satuan Lalu Lintas (Satlantas Polres Kendal) membentuk Satgas Quick Respon. Satgas ini dibentuk untuk mendukung kelancaran dan keselamatan arus lalu lintas selama musim mudik dan balik Lebaran Idul Fitri 1446 H.

“Kesiapan Satlantas Polres Kendal menghadapi potensi lonjakan pemudik pada Idul Fitri 1446 H telah membentuk Satgas Quick Respon. Satgas ini dibentuk untuk mendukung kelancaran dan keselamatan arus lalu lintas selama musim mudik dan balik Lebaran,” kata Kasat Lantas Polres Kendal, AKP Panji Yugo Putranto, melalui pres rilisnya secara tertulis, Senin (10/03/2025).

AKP Panji mengatakan, sebagai persiapan, pihaknya mengelar apel siaga yang digelar di Stadion Kebondalem, Kendal, pada siang tadi.

“Apel siaga tersebut bertujuan untuk memastikan bahwa Satgas Quick Respon memiliki perlengkapan dan koordinasi yang memadai dalam menghadapi situasi yang mungkin terjadi,” katanya.

Baca Juga:  Kasus Penganiayaan Anggota Banser dan PSHT Weleri Mulai Disidangkan, Ini Permintaan Korban!

Lebih lanjut AKP Panji menyampaikan bahwa, apel tersebut juga melibatkan pemeriksaan personel dari berbagai pemangku kepentingan, termasuk Dinas Perhubungan Kendal, PSC 119 Kendal, BPBD Kendal, perwakilan PT Jasa Raharja, Pemadam Kebakaran Kendal, dan perwakilan dari PT Jasa Marga.

“Semua pihak terkait juga ikut berperan dalam menjaga kelancaran dan keselamatan arus lalu lintas di musim lebaran tahun ini,” paparnya.

AKP Panji Yugo Putranto menjelaskan bahwa pembentukan Satgas Quick Respon adalah bagian dari pengamanan tahunan dalam Operasi Ketupat Candi.

Baca Juga:  Selebriti Indonesia Bersatu Dukung Palestina di Grand Iftar Indonesia

“Operasi ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama puncak arus mudik dan balik Lebaran. Dengan adanya Satgas Quick Respon, kami berharap dapat memastikan situasi tetap kondusif serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” terangnya.

Selain itu, lanjut AKP Panji, satgas ini dibentuk sebagai langkah antisipasi untuk merespons cepat setiap situasi darurat yang mungkin terjadi. Satgas ini akan bekerja sama dengan berbagai instansi untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik di Kabupaten Kendal.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama Operasi Ketupat Candi 2025. Dengan sinergi dan kerja sama yang baik, kami optimis Kabupaten Kendal dapat menjalani periode mudik dan perayaan Idul Fitri dengan aman, lancar, dan kondusif,” ujarnya.

Baca Juga:  Safari Ramadan, Kapolres Kendal: Kegiatan Ini Akan Memperkuat Jalinan Silaturrami Dengan Pondok Pesantren

AKP Panji berharap, dengan adanya Satgas Quick Respon, proses koordinasi dan kolaborasi dalam penanganan kecelakaan lalu lintas serta bencana dapat berjalan lebih efektif.

“Kami berharap satgas ini dapat melaksanakan tugas sesuai peran masing-masing agar korban kecelakaan lalu lintas bisa ditangani dengan cepat dan tepat, sehingga dapat menyelamatkan korban atau meminimalisir fatalitas korban,” tandasnya.

Dikatan, dengan pembentukan Satgas Quick Respon, Polres Kendal memastikan kesiapan maksimal dalam menghadapi segala kemungkinan yang terkait dengan arus mudik, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama perayaan Idul Fitri.

Penulis:
Zamroni
Editor:
Redaksi Jateng
Advertisement

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *